0

Segi Kepemilikan Bank

Posted by Yudha Husna Dewanto on 21.32
Segi Kepemilikan Bank

Ditinjau dari segi kepemilkan maksudnya adalah sipa saja yang memiliki bank tersebut. Kepemilikan ini dapat dilihat dari akte pendirian dan penguasaan saham yang dimiliki bank yang bersangkutan.

Jenis bank dilihat dari segi kepemilikan tersebut adalah.

a. Bank milik pemerintah

Dimana baik akte pendirian maupun modalnya dimiliki oleh pemerintah,sehingga seluruh keuntungan bank ini dimiliki oleh pemerintah pula.

Contoh bank milik pemerintah antara lain:
  • Bank Negara Indonesia 46 (BNI)
  • Bank Rakyat Indonesia (BRI)
  • Bank Tabungan Negara (BTN)
Sedangkan bank milik pemerintah daerah (pemda) teradapat di daerah tingkat I dan tingkat II masing masing propinsi. Sebagai contoh:

  • BPD DKI Jakarta
  • BPD Jawa Barat
  • BPD Jawa Tengah
  • BPD Jawa Timur
  • BPD Sumatera Utara
  • BPD Sumatera Selatan
  • BPD Sulawesi Selatan
  • dan BPD lainnya
b. Bank milik swasta nasional

Bank jenis ini seluruh atau sebagian besarnya dimiliki oleh swasta nasional serta akte pendiriannyapun didirikan oleh swasta,begitu pula pembagian keuntungannya untuk keuntungan swasta pula.
Contoh bank milik swasta nasional antara lain :

  • Bank Muamalat
  • Bank Central Asia
  • Bank Bumi Putra
  • Bank Danamon
  • Bank Duta
  • Bank Lippo
  • Bank Nusa Internasional
  • Bank Niaga
  • Bank Universal
  • Bank Internasional Indonesia
c. Bank milik koperasi

Kepemilkan saham saham bank ini dimiliki oleh perusahaan yang berbadan hukum koperasi. Sebagai contoh adalah :
  • Bank Umum Koperasi Indonesia
d. Bank milik asing

Bank jenis ini merupakan cabang dari bank yang ada diluar negeri, baik swasta asing atau pemerintah asing. Jelas kepemilikannyapun dimiliki oleh pihak luar negeri.

Contoh bank asing antara lain:
  • ABN AMRO bank
  • Deutsche Bank
  • American Express Bank
  • Bank of America
  • Bank of Tokyo
  • Bangkok Bank
e. Bank Milik Campuran

Kepemilkan saham bank campuran dimiliki oleh pihak asing dan pihak swasta nasional. Kepemilkan sahamnnya secara mayoritas dipegang oleh warganegara Indonesia, Contoh bank campuran antara lain:
  • Sumitmo Niaga Bank
  • Bank Merincorp
  • Bank Sakura Swadarma
  • Bank Finconesia
  • Mitshubishi Buana Bank
  • Inter Pacifik Bank
  • Paribas BBD Indonesia
  • Ing Bank
  • Sanwa Indonesia Bank
  • Bank PDFCI

REFRENSI :



Toni Tanamal dari Buku ilmu sosial dasar 1




|

0 Comments

Copyright © 2009 When computer talks to human All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.